Para mahasiswa Prodi S2 Teknik Mesin sedapat mungkin dilibatkan di dalam pelaksanaan proyek-proyek riset dosen seperti Hibah Bersaing, Riset Unggulan Nasional UGM, Riset Unggulan Nasional Ristek, dan Riset dana masyarakat UGM. Hal ini dimaksudkan untuk mendukung mahasiswa dalam pembiayaan risetnya sehingga diharapkan dapat memperpendek lama studi.
Para mahasiswa juga didorong untuk proaktif sejak dini dalam berlatih berkomunikasi secara aktif dalam forum-forum ilmiah, seperti pada seminar Nasional yang diselenggarakan Perguruan Tinggi ataupun organisasi profesi, baik di dalam negeri maupun di luar negeri.
Untuk menjaga kontinuitas jalannya riset, beberapa kelompok riset menyelenggarakan seminar mingguan. Dalam kegiatan ini, setiap mahasiswa menjelaskan kemajuan studi ataupun riset mereka, sehingga kegiatan ini dimaksudkan untuk saling tukar-menukar knowledgeataupun pengalaman di dalam perancangan riset, teknik pengukuran ataupun pengolahan data.
Untuk menyebarkan kemajuan riset dalam lingkup yang lebih luas dilakukan kolokium berkala. Di dalam forum ini, selain seluruh dosen dan mahasiswa S2, mahasiswa S3 juga diundang.
Selain kegiatan-kegiatan yang sifatnya formal di dalam prose belajar-mengajar, beberapa kelompok riset juga melakukan kegiatan ramah-tamah yang informal seperti berbuka puasa bersama, outbond ke alam dan lain-lain.